MERANCANG MANAJEMEN AGRIBISNIS SYARIAH DI DESA CIBITUNG TENGAH, KECAMATAN TENJOLAYA, KABUPATEN BOGOR
DOI:
https://doi.org/10.56406/sahidempowermentjournal.v2i01.62Kata Kunci:
Manajemen Agribisnis Syariah, Desa Cibitung Tengah, Kecamatan Tenjolaya, Kabupaten BogorAbstrak
Pengabdian kepada masyarakat yang di dalamnya terdapat kegiatan pemberdayaan masyarakat adalah proses pembangunan di mana masyarakat berinisiatif untuk memulai proses kegiatan sosial untuk memperbaiki situasi dan kondisi diri sendiri. Desa Cibitung Tengah, Kecamatan Tenjolaya, Kabupaten Bogor sebagai kawasan Agropolitan yang telah ditetapkan sebagai pengembangan agribisnis yang tidak terbatas pada pertanian holtikultura, tetapi ditetapkannya tersebut diharapkan mampu menjadi salah satu langkah untuk meningkatkan perekonomian masyarakat. Salah satu upaya pemerintah dalam pemberdayaan masyarakat petani ialah melalui program Pengembangan Usaha Agribisnis Perdesaan (PUAP). PUAP diawali dengan proses peningkatan kapasitas sumber daya manusia sebagai pelaksana kegiatan PUAP di lapangan. Bersamaan dengan itu, kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini dapat menggunakan PUAP untuk mengatasi permasalahan dari aspek permodalan, akses pasar dan teknologi serta masih lemahnya manajemen usaha tani yang menyebabkan ketidakberdayaan pada masyarakat petani di Desa Cibitung Tengah, Kecamatan Tenjolaya, Kabupaten Bogor.
Unduhan
Diterbitkan
Cara Mengutip
Terbitan
Bagian
Lisensi
Hak Cipta (c) 2022 Ria Kusumaningrum, Susi Melinasari, Siti Maspupah

Artikel ini berlisensi Creative Commons Attribution 4.0 International License.














