TINJAUAN PERSPEKTIF SYARIAH TERHADAP PENGGUNAAN PINJAMAN ONLINE DI DESA PURWABAKTI, DESA CIASMARA DAN DESA CIASIHAN KECAMATAN PAMIJAHAN KABUPATEN BOGOR

Penulis

  • Derika Rudianto Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam Institut Agama Islam Sahid Bogor
  • Tubagus Rifqy Thantawi
  • Bayu Purnama Putra Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam Institut Agama Islam Sahid Bogor

DOI:

https://doi.org/10.56406/sahidbankingjournal.v3i01.119

Kata Kunci:

Syariah Islam, Riba, Pinjaman Online

Abstrak

Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui tinjauan perspektif syariah terhadap penggunaan pinjaman online di Desa Purwabakti, Desa Ciasmara dan Desa Ciasihan Kecamatan Pamijahan Bogor. Metode penelitian yang digunakan yaitu metode kuantitatif. Responden dengan objek yang diteliti dan hasil sampel yang diperoleh sebanyak 300 responden. Perspektif syariah dalam hal ini direpresentasikan dengan variabel Pemahaman Kepatuhan terhadap Syariah Islam (X1), dan variabel Kepatuhan Keharaman Riba dan Bunga Pinjaman (X2). Keduanya diteliti untuk meninjau variabel Penggunaan Pinjaman Online (Y). Hasil penelitian ini menyatakan bahwa variabel Pemahaman Kepatuhan terhadap Syariah Islam (X1) berpengaruh signifikan terhadap Penggunaan Pinjaman Online (Y). Begitu pula halnya variabel Kepatuhan Keharaman Riba dan Bunga Pinjaman (X2) berpengaruh signifikan terhadap Penggunaan Pinjaman Online (Y). Namun demikian, berpengaruh signifikannya variabel Pemahaman Kepatuhan terhadap Syariah Islam (X1) dan berpengaruh signifikannya variabel Kepatuhan Keharaman Riba dan Bunga Pinjaman (X2), terhadap Penggunaan Pinjaman Online (Y) adalah pengaruh yang positif. Hasil penelitian di Desa Purwabakti, Desa Ciasmara dan Desa Ciasihan Kecamatan Pamijahan Bogor, dapat menjadi pelajaran yang berarti guna mengurangi Penggunaan Pinjaman Online yang banyak menimbulkan masalah di masyarakat.

Unduhan

Diterbitkan

2023-10-31

Cara Mengutip

Rudianto, D. ., Thantawi, T. R. ., & Putra, B. P. . (2023). TINJAUAN PERSPEKTIF SYARIAH TERHADAP PENGGUNAAN PINJAMAN ONLINE DI DESA PURWABAKTI, DESA CIASMARA DAN DESA CIASIHAN KECAMATAN PAMIJAHAN KABUPATEN BOGOR. SAHID BANKING JOURNAL, 3(01), 59–77. https://doi.org/10.56406/sahidbankingjournal.v3i01.119

Terbitan

Bagian

DAFTAR PUSTAKA

Artikel paling banyak dibaca berdasarkan penulis yang sama

1 2 3 4 > >>